RRI

  • Beranda
  • Berita
  • PON Diharapkan Fokus pada Cabor-cabor Event Asian Games

PON Diharapkan Fokus pada Cabor-cabor Event Asian Games

20 September 2024 23:10 WIB
PON Diharapkan Fokus pada Cabor-cabor Event Asian Games
Menpora RI Dito Ariotedjo (tengah) berbicara di media center Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 (Foto: egan/kemenpora.go.id)

KBRN, Medan: Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo ingin jumlah cabang olahraga (cabor) dalam penyelenggaraan PON ke depan disederhanakan. PON diharapkan fokus pada cabor yang dipertandingkan di ajang internasional, seperti Asian Games dan SEA Games.

"Kami ingin ke depan adanya penyederhanaan jumlah cabang olahraga di PON," kata Dito dalam konferensi pers di Medan, Jumat (20/9/2024). Dengan begitu, menurutnya, pembinaan cabor bisa lebih fokus lagi.

"PON ini perlu fokus, pertama pada cabang olahraga yang dipertandingkan di Olympics baru setelahnya Asian Games dan SEA Games. Dan ini harus kita hitung dengan kemampuan daerah dan juga potensi dari daerah," kata Dito.

Diketahui, pada PON XXI 2024 ini, terdapat total 65 cabang olahraga yang dipertandingkan. Mulai dari cabang olahraga tradisional hingga modern.

Lalu, terdapat pula banyak cabang olahraga yang tidak dipertandingkan dalam Olimpiade. Seperti squash, e-sport, catur, aerosport, barongsai, pencak silat, dan sejumlah cabang olahraga lainnya.

Pewarta: Alfian Risfil
Editor: Seprianto
Sumber: RRI