RRI

Derby Papua, Papua Kalahkan Papua Barat 7-0

3 Oktober 2021 17:35 WIB
Derby Papua, Papua Kalahkan Papua Barat 7-0

KBRN, Merauke: Mimpi meraih gelar juara cabor sepak bola putri semakin mendekati kenyataan bagi tim tuan rumah Papua. Realitasnya, terlihat pada kemenangan meyakinkan di laga perdana. 

Selly Wunungga dkk berhasil mengandaskan perlawanan tim Papua Barat, dalam laga derby Papua, Minggu (3/8/2021) sore, di Stadion Katapal, Merauke. 

Tim sepak bola putri Papua menang tujuh gol tanpa balas. Kemenangan 7-0 itu semakin mengukuhkan keyakinan rakyat Papua, jika pada PON kali ini, tuan rumah mampu mengawinkan gelar juara sepak bola putra dan putri. 

"Sangat luar biasa (tim putri Papua). Sebelum pertandingan ini, mereka sempat berlatih tanding dengan tim kami (Merauke) dan saya kaget, belum semua kekuatan diturunkan, tapi kami bisa menang. Saya sendiri terkesima," kata salah satu masyarakat yang menonton Juan De Bosco. 

Ia sangat optimis, Papua bisa meraih satu emas di sepak bola putri. Juan De Bosco juga yakin langkah Papua tak akan terbendung. 

"Saya yakin 200% dengan kekuatan yang ada saat ini. Saya yakin Papua bisa meraih emas," tuturnya. 

Gelar prestisius

Sementara itu, Pelatih tim Papua putri Priagung Dani Atmojo, juga yakin dengan target emas yang dibebankan kepada timnya. 

"Untuk target kami memang emas, dan kami yakin mewujudkannya. Meski tidak bisa menjadi juara umum (PON), tapi kalau kita bisa meraih emas di sepak bola, rasanya seperti Papua yang menjadi juara umum PON," ujar eks pelatih PPLP dan SSB Papua itu. 

Meski demikian, Priagung tetap meminta anak asuhnya fokus dan rendah hati. Sikap jumawa, menurut dia, malah hanya akan membuat anak asuhnya terlena. 

"Untuk ke depannya, kita akan hadapi setiap lawan yang ada bagaikan partai final. Itu sudah saya tekankan kepada anak-anak," terang dia. 

Cita-cita untuk mengawinkan gelar juara sepak bola memang sudah digaungkan Piter Kalakmabin, selaku penanggung jawab cabor sepak bola putri mengatakan, emas di cabang sepak bola merupakan capaian prestisius yang harus diraih. 

"Kami bahkan sudah menargetkan tidak hanya emas sepak bola putra dan putri, tetapi juga cabang futsal putra dan putri. Kedua-duanya harus kami raih," tutur Piter yang juga Wakil Bupati Pegunungan Bintang tersebut. 

Melihat skuad yang dibesut Priagung saat ini, target emas putri bukan hal yang mustahil. Mengingat, Srikandi sepak bola Papua memiliki kekuatan fisik dan determinasi yang kuat untuk menaklukkan lawan-lawan mereka. 

Pewarta: Rosihan Anwar
Editor: Tegar Haniv Alviandita
Sumber: RRI