Adi Prayoko mencetak total nilai 13.825 dari dua kali kesempatan melakukan lompatan untuk membawanya mengisi posisi pertama.
Pesenam Jatim lainnya, Dwi Samsul, menempati urutan kedua dengan raihan total nilai 13.400. Sedangkan peringkat ketiga ditempati Joseph Junda H.S. (DKI Jakarta) yang mendapatkan nilai 13.275.
Keberhasilan Adi Prayoko dan Dwi Samsul meraih medali emas dan perak kali ini merupakan ulangan hasil perlombaan nomor meja lompat pada PON XIX Jawa Barat tahun 2016.
Hingga perlombaan hari ini, tim senam Jawa Timur telah mengoleksi dua medali emas dan empat perak. Satu medali emas lainnya disumbangkan Jelena Sandra di senam artistik nomor balok keseimbangan.
Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Didik Kusbiantoro
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).