RRI

Pasutri Panjat Tebing Bali Kantongi Medali PON

5 Oktober 2021 21:20 WIB
Pasutri Panjat Tebing Bali Kantongi Medali PON

KBRN, Denpasar: Pasangan suami istri Temi Teli Lasa dan Nadya Putri Virgita hanya meraih medali perak di nomor lead mix panjat tebing PON XX/2021 dalam babak final yang dihelat Sport Climbing Mimika, Selasa (5/10/2021).

Keduanya berada di bawah pasangan tuan rumah Papua. Bali menempati posisi kedua dari total tujuh pasang finalis dengan total poin kualifikasi 3.00 dan total point akumulasi 3.46.

Sementara medali emas diraih pasangan Papua atas nama Nesthy Stella Iriani Pedai dan Tetih Ragil Anang Effendi dengan total poin kualifikasi 5.77 dan total poin 1.73.

Lalu medali perunggu diraih pasangan Jawa Timur Rindi Supriyanto dengan Pradeeva Adelia dengan total poin kualifikasi 3.67 dan total poin 3.46.

Selain medali perak lead mix itu, Bali juga menambah sekeping perak dari lead perorangan melalui Temi Teli Lasa. Medali emas diraih wakil tuan rumah Papua dari sumbangsih Ravianto Ramadhan dan medali perunggu disabet Bim Sigrid dari Jawa Barat.

Pelatih kepala tim panjat tebing PON Bali, Suhardi Eka Prasetya seusai pertandingan mengatakan, sebenarnya penampilan Bali tidak kalah jauh oleh peraih emas.

"Secara prinsip on the track ya, cuma memang penampilan Papua sebagai tuan rumah lebih tenang, karena dukungan penonton juga. Kalau secara teknik dan kemampuan sudah oke, tapi mungkin karena Temi manjat terakhir dan nunggu di ruang karantina jadinya sedikit beban apalagi di target emas," ujarnya.

Suhardi menambahkan, tertundanya pertandingan karena hujan juga menjadi kendala sehingga atlet menunggu lebih cemas lagi di ruang karantina, apalagi bagi atlet yang manjat paling akhir.

Pewarta: Ni Putu Nirawati
Editor: Bobby Sapulette
Sumber: RRI