RRI

Dari Yogyakarta Raih Emas untuk Papua

6 Oktober 2021 12:40 WIB
Dari Yogyakarta Raih Emas untuk Papua

KBRN, Merauke: Papua berhasil meraih satu emas di nomor beregu 21 tahun ke atas dari cabang balap motor. Satu emas itu dipersembahkan duet pembalap Gupita Kresna dan Boy Arby Febri, Rabu (6/10/2021) siang, di Sirkuit Merauke. 

Keduanya berhasil finish di nomor 1 dan 6 pada race yang diikuti 24 pembalap. Menariknya, ada peran Yogyakarta dari emas yang diraih Papua. 

Kedua pembalap itu merupakan warga DIY yang membela tuan rumah pada PON XX Papua 2021 kali ini. Gupita Kresna adalah pembalap kelahiran Sleman, Yogyakarta, 6 Oktober 1990. 

Sedangkan Boy Arby Febri, pembalap asal Sumatera Barat ini beristrikan wanita asal Gunungkidul, Yogyakarta. Boy pun sempat memiliki KTP DIY sebelum dipinang Papua untuk PON XX.  

"Saya terima kasih untuk Jogja. Terima kasih untuk pemerintah dan KONI Yogyakarta yang telah mengizinkan perpindahan saya ke Papua. Karena di Jogja sudah banyak pembalap muda yang punya bakat lebih baik dari saya," katanya. 

Pembalap yang tepat berulang tahun ke-31 saat meraih emas di PON Papua mengaku bahagia bisa mempersembahkan emas untuk tuan rumah. 

"Bagaiamana pun saya tidak akan melupakan Jogja yang mengizinkan saya pindah, tapi saya bangga juga bangga dengan emas yang saya raih," terangnya. 

Sedangkan Boy Arby juga mengaku bangga bisa memberikan medali emas bagi tuan rumah. Pria kelahiran Solok, Sumatera Barat itu juga tak akan melupakan jasa Yogyakarta dan komunitas balap motor yang ada. 

"Saya sendiri merasa bangga karena sebelumnya belum pernah meraih emas di PON. Setelah ini saya akan kembali ke Jogja karena keluarga di sana," tutur Boy.

Pewarta: Rosihan Anwar
Editor: Syarif Hasan Salampessy
Sumber: RRI