ANTARA

  • Beranda
  • Berita
  • Pengamanan ketat dilakukan di arena angkat besi PON

Pengamanan ketat dilakukan di arena angkat besi PON

6 Oktober 2021 23:22 WIB
Pengamanan ketat dilakukan di arena angkat besi PON
Pemeriksaan barang bawaan masyarakat yang ingin menonton pertandingan angkat besi PON XX di Jayapura. (ANTARA/HO/Humas Polda Papua)
Jayapura (ANTARA) - Pertandingan cabang olah raga angkat besi PON XX di Papua yang mulai dilaksanakan Rabu, mendapat pengamanan ketat TNI-Polri beserta satuan lainnya.
 
Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Musthofa Kamal selaku penanggung jawab cabang olahraga angkat besi mengatakan, pertandingan yang dilaksanakan di auditorium Universitas Cenderawasih di Abepura, Jayapura itu melibatkan 40 orang personel.
 
Sebelum pelaksanaan pertandingan sudah dilakukan sterilisasi di sekitar arena, baru kemudian panitia dan pengurus lainnya dapat memasuki ruangan.

Baca juga: Saat lifter Indonesia di Olimpiade berebut medali PON Papua
 
Panitia juga menyediakan tempat atau meja untuk tes antigen kepada warga sebelum memasuki arena dan juga disiapkan masker serta hand sanitizer yang dapat digunakan masyarakat.
 
"Protokol kesehatan terkait COVID-19 benar-benar diterapkan kepada warga yang ingin menonton, " kata Kamal.
 
Selain itu di setiap pintu masuk ada personel yang berjaga dan melakukan pemeriksaan barang bawaan penonton, untuk memastikan tidak ada barang terlarang yang masuk ke dalam arena.
 
Pembatasan penonton juga dilakukan karena hanya disediakan 250 tempat duduk dari kapasitas gedung, kata Kombes Kamal.
   
 
 
 

Pewarta: Evarukdijati
Editor: Fitri Supratiwi
Sumber: ANTARA