RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Elvanda Cantika Catat Sejarah di Nomor Sabel Putri

Elvanda Cantika Catat Sejarah di Nomor Sabel Putri

7 Oktober 2021 00:50 WIB
Elvanda Cantika Catat Sejarah di Nomor Sabel Putri

KBRN, Merauke: Pengurus Provinsi Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (IKASI) Provinsi Aceh mencatat sejarah baru di cabor Anggar Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Meraih medali pertama di nomor sabel perorangan putri sepanjang ikut PON. 

Medali bersejarah itu ditorehkan atlet anggar Aceh dengan meraih perunggu di nomor sabel putri. “Ini sejarah baru. Sepanjang ikut PON, nomor sabel putri baru kali ini mampu meraih medali,” ujar M Nasir Syamaun, MPA kepada Waspada di Merauke, Rabu (6/10/2021). 

Medali perunggu di nomor sabel perseorang putri disabet Elvanda Cantika Putri. Sementara  medali emas dan perak menjadi milik kontingen Kalimantan Timur setelah terjadi final sesama atlet Kaltim pada pertandingan anggar yang berlangsung di Aula Archelaus Sai, Kabupaten Merauke, Rabu.

"Ini menjadi medali ketiga yang disumbangkan Cabor Anggar untuk Kontingen Aceh. Sehari sebelumnya, Anggar menyumbang medali perak lewat Erwan Tona dan Perunggu melalu Yudi Anggara Putri. Secara total sementara ini, Anggar sudah menyumbang, satu perak dan dua perunggu,"tuturnya.

Pengurus IKASI Aceh berharap, dengan tambahan perunggu ini akan menambah motivasi Elvanda dkk untuk berlaga di nomor beregu putri.

"Peluang meraih medali tentunya sangat terbuka lebar, tapi kami berharap mereka bisa menyumbangkan medali emas," tegas Nasir.

Untuk diketahui, hingga hari kelima PON XX Papua, Kontingen Aceh baru mengumpulkan tiga emas, empat perak dan empat perunggu. Aceh masih berharap lahirnya emas dari beberapa cabor lain yang belum dipertandingkan.

Pewarta: Syahril Ahmad
Editor: Heri Firmansyah
Sumber: RRI