KBRN, Timika: Sempat tertinggal selama tiga kuarter, tim basket putra DKI Jakarta mampu bangkit dan memenangkan pertandingan semifinal, di Pekan Olahraha Nasional (PON) Papua, di GOR basket Mimika Sport Complex, Kamis (7/10/2021). Menghadapi Jawa Timur, Saudale dkk berhasil menang dengan skor 78 - 70. Dengan hasil ini, maka DKI memastikan lolos ke final.
Laga seru tersaji sejak kuarter awal. Jatim langsung leading 5-0 melalui lemparan three point Dio dan dua angka Jason. DKI mencoba perkecil skor 3-5 melalui tembakan tiga poin Julianto. Namun lemparan Patrick membawa Jatim unggul di kuarter awal dengan 20 - 15.
Memasuki kuarter kedua, tim Jatim dan DKI kembali kejar - kejaran skor. Bonfillio menambah keunggulan Jatim 33 - 20. Namun DKI bangkit dan mampu samakan skor menjadi 34 - 34. Namun tambahan lima poin dari Jason dan Bonfillio bawa Jatim amankan kuarter ketiga 39 - 34.
Kuarter ketiga Jatim kembali unggul 55 - 50.
Memasuki kuarter keempat permainan semakin seru. Lemparan free throw Saudale perkecil skor 55 -54 bagi Jatim. DKI diatas angin saat mampu samakan skor 55 - 55.
DKI bahkan unggul 58 - 55 berkat sumbangan tiga poin dari Steanlie. Tio kembali menjauhkan skor 60 - 55 untuk DKI.
DKI semakin di atas angin setelah Saudale menyumbangkan enam poin beruntun. Jatim semakin tertekan setelah tiga pemainnya Patrick, Kurniawan, dan Fadhil mendapat kartu merah. Hingga akhir laga DKI Jakarta mengunci kemenangan atas Jatim dengan skor 78 - 70.
Pelatih DKI Jakarta, Tondi Raja Syailendra mengatakan, di kuarter awal anak asuhnya bermain tidak seperti rohnya DKI. Namun, setelah mendengar intruksi dari pelatih, DKI mampu bangkit dan mengunci laga dengan kemenangan.
"Dari awal sebenarnya anak - anak bermain jelek dan bukan permainan DKI Jakarta yang sesungguhnya ya. Tapi, saya hanya memberi semangat kepada anak - anak kita harus menang," ucap Syailendra.
Sementara Saudale mengaku bisa tampil dominan di laga tersebut berkat dukungan dari sang ibu.
"Ada mama di sini, nonton sejak pertama. Terus kakak ada main untuk Papua juga. Kemudian dukungan dari semua tim dan official," ujar Saudale.
Dengan hasil ini DKI Jakarya memastikan langkahnya lolos ke final yang akan berlangsung pada Sabtu (9/10/2021) mendatang. DKI Jakarta masih menunggu pemenang antara Jawa Tengah melawan Sulawesi Utara yang saat ini sedang berlangsung.
Pewarta: Joko Saputra
Editor: Syarif Hasan Salampessy
Sumber: RRI