RRI

Basket Sulut Ukir Sejarah Lolos Final

7 Oktober 2021 19:30 WIB
Basket Sulut Ukir Sejarah Lolos Final

KBRN, Mimika: Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) akan menghadapi DKI Jakarta pada final basket putra, di Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XX Papua. Hasil itu diperoleh setelah Sulut menang 65 - 48 atas Jawa Tengah pada laga yang berlangsung di GOR basket Mimika Sport Center (MSC), Kamis (7/10/2021).

Pelatih Jateng, Xaverius Wiwid mengapresiasi, anak asuhnya di laga tersebut. Sempat putus asa di kuarter ketiga, namun Wiwid mampu membangkitkan semangat anak - anak. 

"Kami cukup kualahan dikuarter satu dan tiga. Tapi dengan kemampuan anak-anak, kita bisa comeback. Kapan lagi anak-anak Sulut mau lolos. Padahal tadi sempat putus asa," ujar Wiwid. 

Di kuarter awal Jatim yang dikomandoi sang kapten Titoaji sudah unggul jauh dengan skor 21 - 8. Di kuarter kedua Sulut coba bangkit. Andrew Lensum sumbangkan dua angka untuk Sulut. Dari Jateng, lemparan tiga angka Pamungkas membawa Jateng kembali unggul 26-14.

Hingga dua menit jelang berakhir kuarter kedua, saling serang terjadi. Lobbu bawa Sulut perpendek jarak menjadi enam angka. Namun hingga kuarter kedua, Jatim masih memimpin 30h-22. 

Memasuki kuarter ketiga Sulut bangkit. Tembakan three point Pontoh membawa Sulut memperpendek jarak 35-39.

Namun lemparan two point Bryan membawa Jateng unggul 44-37. Hingga kuarter ketiga berakhir Jateng unggul 48-39. Namun di kuarter keempat Sulut tampil lepas. Didukung suporter yang memadati GOR, membuat pemain Sulut lebih percaya diri.

Hasilnya mereka mampu memenangkan laga dan mengandaskan perlawanan Jateng dengan skor akhir 65-57. 

Lolosnya Sulut ke final sekaligus mengukir sejarah bagi bola basket Sulut di ajang PON, yang terakhir kali pada PON 2016 gagal ke 8 besar.

"Ini sejarah bagi Sulut. Pertama kali lolos ke final, bahkan ke semifinal. Dukungan suporter pengaruh dan mental anak-anak naik," katanya. 

Sementara sang pemain Andrew William Lensum tak menyangka mereka bakal lolos hingga ke babak final.

"Sungguh gak sangka Sulut bisa sampai sejauh ini. Tadi sempat ketinggalan jauh, tapi tuhan kembali memberikan semangat dan akhirnya memenangkan pertandingan," ujar Lensum.

Dengan hasil ini maka Sulut akan menghadapi DKI Jakarta di final yang berlangsung Sabtu (7/10). Sedangkan Jateng akan hadapi Jatim di pertandingan perebutan medali perunggu. 

Sedangkan di kategori basket putri Jawa Timur menantang Bali di final untuk perebutkan medali emas. Sedangkan di perebutan ketiga saling berhadapan Sulawesi Utara melawan DKI Jakarta. (Joko Saputra)

Pewarta: Joko Saputra
Editor: Syarif Hasan Salampessy
Sumber: RRI