RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Berakhir Manis, Emas PON Terakhir Bagi Lena-Leni

Berakhir Manis, Emas PON Terakhir Bagi Lena-Leni

7 Oktober 2021 20:10 WIB
Berakhir Manis, Emas PON Terakhir Bagi Lena-Leni

KBRN, Palembang: Tangis haru mewarnai kemenangan tim Jawa Barat (Jabar) pada laga final sepak takraw nomor double event putri usai pasangan kembar Lena-Leni mempersembahkan medali emas dengan mengalahkan tuan rumah Papua 24-13 21-14, berlangsung di GOR Trikora Jayapura, Kamis (7/10/2021) petang.

Pasangan ini terlihat susah payah pada set awal dengan banyak melakukan kesalahan sendiri dan memberikan keuntungan bagi lawan. Namun pengalaman dan chemistry kuat yang dibangun selama ini menjadi modal untuk keluar dari tekanan.

“Untung Leni nya sabar. Meski aku banyak error tapi dia nya terima, ngasih support terus,” ujar Lena usai pertandingan.

Momen medali emas PON kali menjadi istimewa bagi pasangan langganan Pelatnas ini. Selain perjalanan menuju final yang tidak mudah karena Leni harus dibekap cidera saat laga final nomor beregu dimana mereka dikalahkan oleh Jawa Tengah dan meraih medali perak.

PON Papua adalah PON terakhir sebelum resmi mengakhiri karir sebagai atlet tahun depan.

“Target kami memang dua emas tapi lepas satu di nomor regu, tapi kami bersyukur masih bisa meraih medali emas di nomor ini,” tandas Leni. 

Sementara itu, Jambi dan Bali harus puas berbagi medali perunggu diperingkat tiga bersama di nomor double event putri. 

Pada nomor final lainnya, double event putra, Gorontalo berhasil meraih medali emas dengan menyingkirkan rival terberat mereka Jawa Tengah melalui permainan straight set 21-17 21-14. Medali perunggu di nomor ini diraih Kalimantan Timur dan Sulawesi Tenggara.

Pewarta: Rian Apridhani
Editor: Nugroho
Sumber: RRI