RRI

Ridwan Kamil Bicara Persiapan Tim Jabar

11 September 2021 17:00 WIB
Ridwan Kamil Bicara Persiapan Tim Jabar

KBRN, Indramayu: Pemusatan latihan Kontingen Tim Sepakbola Jabar menjalani pemusatan latihan di Stadion Tridaya, Indramayu. Mereka disiapkan untuk meraih juara pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Tahun 2021 di Papua.

"Terakhir, tidak ada kemenangan tanpa perlindungan doa, karena kita merupakan manusia beragama. Mudah-mudahan Allah memberikan kemudahan kepada kita sehingga kita bisa meraih kemenangan seperti yang dicita-citakan," ujar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Sabtu (11/9/2021).

Di sela-sela latihan, dia menyempatkan diri untuk meninjau langsung latihan para atlet.

Di sana, ia memberi semangat dan memotivasi agar tim Sepakbola Jabar bisa mempertahankan juara bertahan.

Pada kesempatan itu, sedikitnya ada 4 motivasi yang diberikan Ridwan Kamil. Yakni, Tim Sepak Bola Jabar harus punya tujuan untuk menjadi juara.

"Selama bertanding harus menjunjung tinggi sportifitas, harus kompak saat bertanding, dan harus punya strategi untuk memenangkan pertandingan," kata Ridwan.

Ridwan Kamil juga mengingatkan kepada pemain dan staf pelatih untuk tidak meninggalkan doa, baik sebelum, selama, maupun sesudah bertanding.

Gubernur juga memberikan motivasi, bahwa badan manusia bagaimana pun pikirannya, ia mencontohkan dengan cerita dongeng gajah tua. Gajah tua itu sejak dahulu selalu digunakan raja untuk berperang, berkat gajah itu kerajaan selalu menang.

Namun, suatu saat, gajah itu terjatuh dalam kubangan lumpur dan tidak bisa bergerak. Raja pun berupaya mengeluarkan gajah tersebut dengan berbagai upaya.

Namun, karena semangat gajah tua itu hilang, ia sulit dikeluarkan.

Hingga akhirnya, penasihat raja meminta agar raja mengumandangkan benderang perang, gajah tua itu kemudian bangkit setelah mendengar suara itu dengan mudah bisa keluar dari kubangan.

"Jadi, jangan lupa cerita gajah tua ini dan ingat badan kita, gimana pikiran kita, jadi kalau badan ini mau kuat, pikirannya harus kuat, ditunggu prestasi-prestasinya," ucap Ridwan.

Pada kesempatan itu, Ridwan Kamil juga menyemangati kontingen tim voli pantai yang juga melakukan pemusatan pelatihan di Kabupaten Indramayu.

Pewarta: Arita Dewi
Editor: Heri Firmansyah
Sumber: RRI