KBRN, Papua: Pertandingan cabang olahraga Shorinji Kempo di arena Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua berbuah manis.
Pada hari pertama pertandingan di GOR STT Gidi Jayapura Sabtu, (9/10/2021) tim kempo Bali berhasil menggaet 1 medali emas nomor embu beregu putra.
Tampil meyakinkan penuh percaya diri, empat kenshi unggulan Bali Erasmus Naris Fendi, Yerestus Varis Mardi, Rudyanto Sihalolo dan Walter Rau meraih poin tertinggi meninggalkan empat propinsi lainnya.
Pada babak pertama Naris dkk tampil diurutan kedua mengantongi poin tertinggi 272, kemudian disusul Kaltim 267, NTT 266, Papua 263, dan Sumatera Barat 261.
Pertandingan pun berlanjut di babak kedua, Bali yang tampil diurutan kelima lagi-lagi meraih poin tertinggi. Skor tim Bali tidak berubah tetap diangka 272, disusul urutan kedua Kaltim 267, NTT posisi ketiga dengan poin 267, Sumbar di posisi keempat dengan poin 264 dan tuan rumah Papua meraih poin 261.
Wakil Ketua Umum Pengprov Perkemi Bali sekaligus Manajer Tim Kempo Bali Fredrik Billy mengatakan hasil ini sesuai harapan.
"Hasil di nomor embu beregu putra ini memang sepenuhnya hak prerogatif dewan juri. Untuk nomor ini Bali berhasil meraih nilai tertinggi di bawahnya ada 267 ini perbedaan yang cukup signifikan. Termasuk di babak kedua Bali masih tetap unggul dengan skor 272", ujarnya.
Fredrik Billy berharap dengan awal 1 medali emas ini mampu memotivasi para kenshi lainnya yang akan melakoni babak pertandingan besok hari baik dinomor embu maupun randori.
Pewarta: Ni Putu Nirawati
Editor: Bobby Sapulette
Sumber: RRI