RRI

Papua Raih Emas Terjun Payung Kerja Sama

13 Oktober 2021 09:16 WIB
Papua Raih Emas Terjun Payung Kerja Sama

KBRN, Timika: Kontingen Papua berhasil menambah perolehan satu medali emas dari cabang olahraga (cabor) Terjun Payung nomor kerja sama di udara.

Dalam nomor ini, Papua memperoleh satu emas setelah mendapatkan poin 94, disusul Papua Barat dengan 85 poin (perak) dan DKI Jakarta dengan 72 poin (perunggu).

“Pertama-tama kami mengucap syukur kepada Allah Tuhan yang Maha Kusa , sehingga tim kami sudah di berikan hasil yang terbaik, memperoleh emas pada pada PON XX di Papua,“ ujar atlet Terjun Payung nomor kerja sama di udara, Bram, setelah menerima medali emas di lapangan kantor Bupati Mimika SP 3, Selasa (12/10/2021).

Menurut Bram, ini merupakan emas yang ketiga kalinya untuk Pekan Olahraga Nasional ( PON ) di cabor Terjun Payung kerja sama di udara. Sebelumnya ia pernah mewakili Aceh, Sulawesi Utara dan Papua PON XX tahun ini .

“Timika tidak sepeti saya bayangkan, Timika ternyata ramah, enak, sejuk hanya saja cuacanya tidak menentu dan luar biasa, menjadi tantangan buat para penerjun, karena penerjun melihat cuaca saja, kalau cuaca bagus pasti penerjun juga bagus tapi kalu cuaca kurang bagus," ungkap Bram.

Sementara itu, Manajer terjun Payung Papua, I Gusti Agung Adhiputra mengatakan, dirinya selaku manajer selalu memberikan keyakian dan kepercayaan kepada anak asuhnya bahwa secara kemampuan timnya sudah dimiliki.

Hanya saja, tinggal kepercayaan diri, tidak boleh sombong dengan apa yang telah didapat dan harus menganggap semua lawan berat. Selain itu, pada saat bertanding dapat melaksanakan tugas dengan baik agar mendapatkan hasil yang maksimal.

“Mudah-mudahan bisa menjaga kemampuan mereka, sehingga PON berikutnya dapat tampil dengan kekuatan yang sama sehingga dapat hasil yang lebih maksimal," sebut I Gusti.

Pewarta: Matius Tasin
Editor: Tegar Haniv Alviandita
Sumber: RRI