RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Target Sembilan Angkatan Mulus, Aneu Pecahkan Rekor

Target Sembilan Angkatan Mulus, Aneu Pecahkan Rekor

14 Oktober 2021 09:50 WIB
Target Sembilan Angkatan Mulus, Aneu Pecahkan Rekor

KBRN, Jayapura: Ketiga juri sepakat memberikan lampu putih bagi Aneu Veronika usai angkatan bench press seberat 175 kg yang ia taklukkan. Senyum Ane mengembang. Rekor PON 165 kg yang ia ciptakan pada tahun 2016 telah ia pecahkan pada final angkat berat kelas 72 kg PON XX yang berlangsung di Auditorium Universitas Cendrawasih Jayapura, Rabu (13/10/2021).

Sukses mencetak rekor baru semakin membakar semangatnya untuk segera menyelesaikan tiga angkatan deadlift yang tersisa. Benar saja, tiga kali percobaan angkatan deadlift dilahapnya tanpa mengalami kesulitan berarti dan sekaligus mengantarkannya sebagai peraih medali emas dengan total angkatan 585 kg.

“Target saya itu cuma satu, sembilan kali angkatan sembilan kali mulus. Cuma sayang tadi ada yang sempat gagal satu karena (barbelnya-red) miring,” ujar pemecah rekor Kejuaraan Asia Angkat Berat Tahun 2017 itu.

Meski wajahnya tertutup masker, rona bahagia tampak jelas dari mata Aneu yang selalu berbinar saat bercerita. Ia membeberkan tentang persiapan dan perjalanan yang ia lakukan selama dua tahun terakhir yang menguras banyak waktu dan tenaga.

“Kalau cidera itu sudah pasti. Di saat latihan ada saja cidera terjadi tapi semangat tidak boleh kendor,” cetus Aneu.

Sementara medali perak kelas 72 kg putri diraih atlet tuan rumah, Sri Rahayu, yang membukukan total angkatan 540 kg (230 kg squat, 110 kg bench press dan 200 kg deadlift). Rekan satu tim Aneu, Tika Rulini, berada diperingkat ketiga sekaligus membawa pulang medali perunggu dengan total angkatan 525 kg (217,5 kg squat, 112,5 kg bench press dan 195 kg deadlift).

Pewarta: Rian Apridhani
Editor: Nugroho
Sumber: RRI