RRI

Kontingen Kaltim Siap Berlaga di Peparnas Papua

1 November 2021 17:05 WIB
Kontingen Kaltim Siap Berlaga di Peparnas Papua

KBRN, Samarinda: Sebanyak 108 atlet Kontingen Kalimantan Timur (Kaltim) yang akan berlaga pada ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVI 2021 di Papua, secara resmi dilepas oleh Gubernur Kaltim Isran Noor, di Aula Kantor Dispora Provinsi, Komplek Stadion Madya Sempaja, Samarinda, Senin (01/11/2021)

Pada kesempatan tersebut, Isran Noor didepan seluruh kontingen yang akan bertanding, memberikan arahan serta motivasi untuk dapat selalu menjaga kondisi agar lebih sehat dan prima saat bertanding maupun pulang ke rumahnya masing-masing.

Orang nomor 1 di Kaltim ini juga menegaskan, seluruh atlet untuk selalu berfikir yang sehat dan positif. Karena hal tersebut merupakan kunci utama untuk mendulang kesuksesan dalam bertanding di bidang olahraga khususnya.

"Selalu jaga stamina, berfikiran positif dan gembira. Semoga dengan itu semua prestasi terbaik dapat dicapai. Kemenangan pertama bahwa kita lebih baik daripada lawan. Perasaan seperti itu penting. Jadi jangan apa-apa sudah menyerah. Tunjukan semangat. Saya bisa, kita bisa, semua bisa," ucap Isran Noor dalam sambutan pelepasan kontingen, Senin (01/12/2021).

Sementara itu, salah satu atlet catur Kaltim, Sarmadino mengatakan, dirinya sudah menyiapkan persiapan yang cukup matang, meski dalam latihannya sendiri hanya menghadapi lawan dari sparing yang dianggap setara dengan dirinya.

"Ya intinya sekedar menurut saya yang maksimal nantinya. Latihan ya sparing sama teman saya. Kalau strategi kan itu situasional bagaimana lawan nanti kan," jelas Sarmadino.

Lebih lanjut, Sarmadino sendiri merupakan pecatur penyandang disabilitas andalan Kaltim, yang memiliki prestasi terbaik. Ia mengaku, baru terjun ke tingkat nasional di Papua kali ini merupakan ajang perdanya.

"Kalau skala nasional ini baru yang pertama kali. Sebelumnya cuma tingkat provinsi aja. Waktu itu saya dapat medali emas di Kaltim," terangnya.

Kendati demikian, dirinya tetap optimis untuk meraih prestasi bagi tanah Bumi Etam. 

"Kalau lawan berat sih bagi saya ya kebanyakan atlet dari pulau Jawa. Tapi saya optimis. InsyaAllah bisa, yang penting saya niat mainnya, main baik aja," imbuh Sarmadino.

Rencananya, kontingen Kaltim sendiri akan baru bertolak ke Peparnas XVI Papua pada tanggal 4 November 2021 mendatang.

Pewarta: Rendy Fahlepy
Editor: Tegar Haniv Alviandita
Sumber: RRI