RRI

Sapu Bersih, Pecatur Putri Sumut Raih Emas

8 November 2021 19:20 WIB
Sapu Bersih, Pecatur Putri Sumut Raih Emas

KBRN, Jayapura: Cabang olahraga catur kontingen Sumatera Utara akhirnya membuka kran medali, di Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) 2021/XVI, yang berlangsung di Hotel Said, Jayapura pada Senin, (8/11/2021). 

Bermain di nomor catur cepat Tuna Rungu Putri, medali emas diraih Catrina Dwi Haloho. Catrina sukses meraih hasil sempurna dengan menyapu beraih lima babak dengan kemenangan. 

Catrina mengaku merasa puas dan bangga dengan medali emas yang ia raih. Prestasi itu menjadi motivasinya untuk tampil lebih baik di nomor lain.

"Saya senang dan gak terima kasih kepada coach yang terus mendampingi selama pelatda," ujar penjelasan Catrina yang diperagakan dengan bahasa tubuh itu.

Sedangkan pelatih catur Sumut, Erhan Tarmizi menilai, satu emas sudah maksimal karena Peparnas tahun ini banyak kejutan yang terjadi. Terutama tuan rumah Papua yang banyak memunculkan atlet potensial.

"Kita sudah berjuang dan memang saya pribadi terkejut dengan Peparnas tahun ini. Yang penting, ke depan kita fokus pada nomor tersisa. Terutama di nomor elite," ujar Erhan.

Sumut masih berpeluang menambah medali di cabor catur standart putra dan putri, yang kembali memulai babak I dan II pada Selasa (9/11/2021) besok.

Pewarta: Joko Saputra
Editor: Bobby Sapulette
Sumber: RRI