Technical Delegate Cabang Olahraga Boccia Rumi Iqbal Doewes kepada Antara di Jayapura, Jumat, mengatakan panpel ini luar biasa karena bisa menyesuaikan langsung dengan cabang olahraga yang atletnya semua berkursi roda.
"Panpel bisa bekerja sama dengan baik sehingga semua terlaksana sesuai arahan," katanya.
Baca juga: Papua peroleh tiga emas dari boccia Peparnas Papua
Menurut Rumi, kinerja panpel yang baik ini terlihat dari awal pihaknya datang sebelum pelaksanaan pertandingan hingga dilakukannya bimbingan teknis.
"Dan hari H pelaksanaan, sampai detik terakhir jelang pertandingan usai, panpel cukup luar biasa bekerja," ujarnya.
Dia menjelaskan selain panpel, atlet dan ofisial juga mengikuti semua aturan yang disampaikan di technical meeting dengan baik.
"Semuanya berjalan dengan kesepakatan bersama di mana ada pakta integritas juga yang dilakukan," katanya lagi.
Dia menambahkan karena semua mengikuti apa yang sudah disepakati bersama dan sesuai dengan aturan yang ada sehingga pertandingan pun berjalan baik serta lancar.
Baca juga: Boccia hanya tandingkan delapan nomor pada Peparnas Papua
Baca juga: Papua berpeluang raih tiga emas pada hari keempat boccia Peparnas XVI
Pewarta: Hendrina Dian Kandipi
Editor: Teguh Handoko
Sumber: ANTARA
Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber (ANTARA, RRI atau TVRI).