ANTARA

  • Beranda
  • Berita
  • Kemarin, persiapan menuju KTT ASEAN hingga kepadatan arus balik

Kemarin, persiapan menuju KTT ASEAN hingga kepadatan arus balik

26 April 2023 06:35 WIB
Kemarin, persiapan menuju KTT ASEAN hingga kepadatan arus balik
Antrean kendaraan pemudik ke arah Jakarta pada arus balik Lebaran 2023 yang terpantau dari atas Jembatan Jatingaleh, Semarang, Selasa (25/4/2023). (ANTARA/Zuhdiar Laeis)
Berikut sejumlah berita ekonomi Selasa (25/4) kemarin yang menarik dan layak dibaca Rabu pagi ini, mulai dari peningkatan infrastruktur fasilitas penunjang di Kawasan Labuan Bajo dan Kawasan Tana Mori, Nusa Tenggara Timur (NTT) menuju Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN hingga kepadatan arus balik H+2 Lebaran 2023.


Kementerian PUPR tingkatkan fasilitas Labuan Bajo dukung KTT ASEAN

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah melakukan peningkatan beberapa infrastruktur fasilitas penunjang di Kawasan Labuan Bajo dan Kawasan Tana Mori, Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam rangka mendukung pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-42 pada 9-11 Mei 2023.


Menlu Retno: KTT ASEAN jadi ajang promosi Labuan Bajo

Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Ke-42 Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) yang akan diselenggarakan di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, dapat menjadi ajang promosi destinasi wisata Indonesia tersebut, kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.


Menhub: harga tiket pesawat selama arus mudik masih dalam batas wajar

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengungkapkan, harga tiket pesawat selama arus mudik Lebaran 2023 masih dalam batas wajar dan tidak melebih tarif batas atas yang telah ditentukan.


Arus balik arah Jakarta di Tol Semarang padat merayap

Arus balik pada H+2 Lebaran 2023 di Tol Semarang, Jawa Tengah, menuju ke arah Jakarta terpantau padat merayap, dan antrean kendaraan mengular hingga Gerbang Tol Tembalang, Semarang, Selasa.


Sebanyak 87.703 penumpang tiba di Bandara Soetta pada arus balik H+2

Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melaporkan terdapat sebanyak 87.703 penumpang yang tiba pada arus balik hari ini atau H+2 Lebaran (Idul Fitri 1444 Hijriah) di Tangerang, Selasa (25/04/2023).


Pemerintah buat langkah strategis tingkatkan ekonomi-keuangan syariah

Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan pemerintah telah melakukan berbagai langkah strategis untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan keuangan syariah guna merealisasikan pertumbuhan halal value chain 4,5-5,3 persen tahun 2023 sesuai target.


Sumber: ANTARA