RRI

Tim Tenis Jatim Menikmati Cuaca Papua

23 September 2021 16:20 WIB
Tim Tenis Jatim Menikmati Cuaca Papua

KBRN, Jayapura: Tim tenis Jawa Timur akan menjadi tim terkuat dia ajang PON XX Papua 2021. Jatim diperkuat dua peraih emas Asian Games 2018 Christopher Benjamin Rungkat dan Aldila Sutjiadi.

Bergabungnya pemain yang disapa Christo dan Aldila membuat Jatim percaya diri bisa meraih tiga emas dari nomor tunggal putra, tunggal putri, dan ganda campuran. 

Christo saat ditemui rri.co.id sedang menjalani sesi latihan resmi di Lapangan Tenis Walikota Jayapura, Papua.

Dia mengaku dalam kondisi siap tempur.

Walaupun, cuaca panas beberapa hari di Kota Jayapura tidak menghalangi persiapan dia menghadapi pertandingan yang akan berlangsung pada tanggal 26 hingga tanggal 7 Oktober nanti.

"Memang panas, tetapi suasananya sangat nyaman. Lapangannya juga bagus," ujarnya, Kamis (23/9/2021)

Sementara itu petenis Jatim lainnya, yakni Aldila Sutjiadi, memasang target membawa pulang medali emas PON XX Papua 2021 dari tiga nomor sekaligus.

Selain tunggal putri, Aldila akan bermain di nomor ganda putri dan ganda campuran.

"Target saya tiga medali emas seperti PON sebelumnya. Targetnya juara di tunggal putri, ganda putri, dan beregu putri," ujarnya

Aldila mengatakan sempat melakukan latihan mandiri di Amerika Serikat selama tujuh bulan.

Bahkan ia juga sempat mendapat kesempatan berlatih dengan juara US Open 2021, Emma Raducanu.

"Saat pandemi seperti sekarang, sulit mengikuti pertandingan di Asia. Saya menetap di Amerika tujuh bulan karena situasi pandemi sulit untuk kembali ke Indonesia. Apalagi tidak ada turnamen tenis yang digelar di Asia. Jadi, saya menetap di sana," kata Aldila. (DNS)

Pewarta: Charlie Reinhard
Editor: Heri Firmansyah
Sumber: RRI