RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Seruan Jembatan Serong: Kawal dan Awasi Pemilu 2024

Seruan Jembatan Serong: Kawal dan Awasi Pemilu 2024

27 November 2023 23:06 WIB
Seruan Jembatan Serong: Kawal dan Awasi Pemilu 2024
Direktur Pascasarjana STF Driyarkara Dr Karlina Supelli saat menandatangani dukungan Seruan Jembatan Serong, di STFDriyarkara, Senin (27/11/2023). (Foto: Alif Iman)

KBRN, Jakarta: Sejumlah tokoh lintas generasi berkumpul dan melakukan mimbar akademik terbuka di Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara Jakarta, Senin (27/11/2023). Mereka mengeluarkan seruan agar seluruh lembaga tinggi negara menjamin pemilu yang jujur dan adil.

Pernyataan ini diberi nama Seruan Jembatan Serong, merujuk pada nama jembatan di dekat Kampus STF Driyarkara. Ratusan orang mengikuti mimbar akademik terbuka ini melalui luring maupun daring. 

Mimbar dimulai pukul 13.00 WIB dengan dibuka sekapur sirih oleh Direktur Pascasarjana STF Driyarkara Dr Karlina Supelli. “Kami mengajak seluruh rakyat Indonesia agar berani bersuara Jujur dan Jernih dalam menghadapi Pemilu,” kata Karlina Supelli saat memberi pengantar mimbar.

Beberapa tokoh kemudian memberikan pernyataan-pernyataan mengenai pentingnya pendidikan politik yang sehat dalam Pemilu 2024. Mereka mengajak semua warga Indonesia untuk mengawal dan mengawasi semua proses Pemilu 2024. 

Hadir dalam mimbar ini Ketua Ikatan Alumni Driyarkara Yustinus Prastowo, anggota Dewan Pers Arif Zulkifli, Salman Alfathan dari Bijak Memilih. Turut hadir psikolog Tika Bisono dan mantan Ketua KPK Taufiequrrahman Ruki. 

Di akhir acara, para tokoh dan peserta mimbar akademik membubuhkan tanda tangan pada kain putih sebagai bentuk dukungan untuk Pemilu yang jujur dan adil. Dan mereka yang tidak hadir langsung di tempat acara, dapat menyatakan dukungan pada Seruan Jembatan Serong lewat tautan daring. 

Pewarta: Bayu Wardhana
Editor: Cecep
Sumber: RRI