RRI

Polo Air DIY Kalah, Ini Alasan Pelatih

23 September 2021 19:20 WIB
Polo Air DIY Kalah, Ini Alasan Pelatih

KBRN, Jayapura: Tim polo air putri Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) harus takluk di tangan DKI Jakarta pada laga perdana mereka di kolam renang Stadion Aquatic, Kampung Harapan, Kamis (23/9/2021) siang WIT. DIY kalah degan skor telak 19-3 dari DKI Jakarta. Tiga gol DIY dicetak oleh Keiko, Renza, dan Khansa.

Menanggapi hal ini, pelatih tim DIY, Ardi Lazuardi mengaku tetap puas dengan cara bermain anak asuhnya. Karena mereka dapt mengimbangi tim lawan di babak pertama dan kedua yang notabene langganan juara PON. Kekalahan ini menurutnya lebih dikarenakan stamina mereka yang terkuras, karena hanya ada satu pemain pengganti. Sehingga harus bermain sepanjang empat babak berturut-turut.

“Ini faktor pemain pengganti ini berpengaruh ke performa anak-anak terutama di babak ketiga dan keempat, stamina jelas drastis menurun karena praktis ganti hanya satu atlet saja,” jelasnya.

DIY semestinya di ajang ini berkekuatan 13 orang, tetapi sejumlah pemainnya tidak lolos tes PCR dan dinyatakan positif Covid-19. Sehingga hanya delapan orang yang bisa turun di ajang kali ini. Sementara tim lawan bermaterikan pemain yang kuat. Sembilan atlet mereka merupakan atlet tim nasional (timnas).

Dari cabor lain, gantole pada hari Kamis berkesempatan untuk menjajal dua kali terbang, yakni dengan menggunakan pesawat trike dan sepeda motor. Menurut pelatih Gantole DIY, Munandar, cuaca pada hari Kamis di venue cukup bagus sehingga atlet bisa menjajal dua alat sekaligus, static towing dan aero towing.

“Tadi seribu lima ratus feet atau lima ratus meter dilepas baru terbang bebas sama coba ke perbukitan, kemarin cuaca sampai atas tarik lepas ketepatan mendarat, tadi coba agak mepet perbukitan cuaca kayak apa,” jelasnya.

Sementara itu cabor terbang layang pada Kamis juga sudah mulai berlomba. Dua atlet DIY, Aris dan Lilis bertanding untuk nomor presisi tunggal putra dan putri. (dev)

Pewarta: Mahadevi Paramita Putri
Editor: Bobby Sapulette
Sumber: RRI