RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Menkominfo Dorong Humas Narasikan Kampanye Pemilu Damai

Menkominfo Dorong Humas Narasikan Kampanye Pemilu Damai

24 November 2023 00:00 WIB
Menkominfo Dorong Humas Narasikan Kampanye Pemilu Damai
Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi menyampaikan paparannya dalam Forum Bakohumas di Jakarta, Kamis (23/11/2023). (Foto: RRI/Saviera Amalia)

KBRN, Jakarta: Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi menekankan tiga poin strategis dalam Kampanye Pemilu Damai 2024. Hal ini guna mengantisipasi penyebaran konten negatif terkait pemilu.

"Pertama, memilih untuk masa depan Indonesia, kedua, pemilih harus cerdas dalam membuat pilihan. Ketiga, memilih secara bijak dengan tetap menjaga perdamaian, termasuk di ruang digital," ujar Menkominfo pada acara Forum Bakohumas di Jakarta, Kamis (23/11/2023).

Adapun tujuan narasi pemilu damai tersebut sebagai upaya meningkatkan partisipasi masyarakat, juga pemenuhan hak memilih dan dipilih. Kemudian untuk mengantisipasi isu SARA dan polarisasi, serta menjaga ruang digital dari hoaks. 

"Berbagai narasi politik sudah bertebaran, terutama di ruang-ruang digital. Guna mengantisipasi sebaran konten negatif terkait Pemilu 2024, diperlukan upaya yang lebih masif," kata Budi Arie.

Lebih lanjut, Menkominfo mengajak para humas Kementerian/Lembaga untuk terus menarasikan kampanye Pemilu Damai. "Menjadi kewajiban kita bersama untuk mendorong masyarakat memilih dengan cara yang bijak, demi kesuksesan Pemilu 2024," ucapnya. 


Pewarta: Saviera Amalia
Editor: Heri Firmansyah
Sumber: RRI