RRI

  • Beranda
  • Berita
  • Polri Ajak Media Massa Deklarasi Pemberitaan Pemilu Damai

Polri Ajak Media Massa Deklarasi Pemberitaan Pemilu Damai

28 Oktober 2023 10:17 WIB
Polri Ajak Media Massa Deklarasi Pemberitaan Pemilu Damai
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho dan Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu menandatangani Deklarasi Pemilu Damai Pemimpin Redaksi Media kawal Pemilu Damai 2024 di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta, Sabtu (28/10/2023) (Foto: rri.co.id/Charlie Reinhard).

KBRN, Jakarta: Kadiv Humas Polri Irjen Pol Sandi Nugroho mengajak media massa menyampaikan pemberitaan tentang Pemilu 2024 damai. Ini disampaikan agar pemberitaan media mengajak masyarakat Indonesia mengikuti Pemilu dengan tetap memegang teguh persatuan dan kesatuan bangsa. 

Ia kemudian menyampaikan keprihatinan terkait survei Microsoft yang menyatakan tentang netizen Indonesia yang semakin tidak sopan. "Pengguna media sosial yang tidak beretika nomor satu itu adalah Indonesia," katanya, Sabtu (28/10/2023). 

Ia menyampaikan itu saat pembukaan kegiatan Lomba Menembak dalam rangka Hari Jadi Ke-72 Humas Polri. Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta. 

Kegiatan ini dihadiri oleh pimpinan dan perwakilan pimpinan media massa nasional. Para pimpinan dan perwakilan pimpinan media massa ini menjadi peserta lomba menembak. 

Sandi melanjutkan, masih berdasarkan hasil survei, pengguna internet terbanyak ketiga dunia adalah Indonesia. Untuk itu, Sandi mengajak para petinggi media massa nasional untuk mengedukasi netizen Indonesia. 

Caranya adalah dengan terus menyajikan pemberitaan yang menyejukkan, dan berimbang. "Tunjukkan Indonesia Bhinneka Tunggal Ika, Indonesia adalah negara beradab Indonesia yang menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan," ujarnya. 

Usai Sandi menyampaikan sambutan, acara kemudian dilanjutkan Deklarasi Pemilu Damai oleh pimpinan dan perwakilan pimpinan media. Acara kemudian dilanjutkan dengan lomba menembak. 

Pewarta: Bunaiya
Editor: Mosita
Sumber: RRI